Langsung ke konten utama

Tahun 2011 Bogor Akan jadi Kota Halal



BOGOR-- Wacana menjadikan Kota Bogor sebagai Kota Halal tahun 2011 nanti diharapkan juga merambah tempat hiburan dan tempat wisata.

Ketua Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Kota Bogor, Syafrimal Akbar mengatakan harus ada konsep yang jelas dalam pencanangan Kota Bogor sebagai Kota Halal di tahun 2011 nanti.

"Konsepnya harus jelas, jangan hanya seputar kehalalan makanan tetapi juga merambah pariwisata dan tempat hiburan. Harus ada labelisasinya juga. Kota Halal juga jangan sampai mengucilkan masyarakat non muslim di Kota Bogor nantinya," kata Syafrimal, Ahad (28/3).

HMI menyambut baik niat Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor dalam mewujudkan Kota Halal namun konteksnya harus jelas sehingga dalam implementasinya lebih terarah.

Menanggapi sikap HMI ini, Walikota Bogor, Diani Budiarto mengatakan konsep dan regulasi dalam mewujudkan Kota Halal akan lebih memberikan perlindungan bagi konsumen Muslim di Kota Bogor agar mereka tahu produk makanan, minuman,obat, dan kosmetika yang halal untuk mereka konsumsi. Sementara penerapan wacana Kota Halal baru menyentuh bidang pangan, obat dan kosmetika.

"Kota Halal tidak akan membatasi produk-produk yang masuk ke pasaran Kota Bogor hanya saja dengan labelisasi halal akan membuat konsumen muslim tahu produk mana yang aman untuk dikonsumsi," kata Diani.

Jadi dengan label halal itu bisa menjadi referensi bagi konsumen muslim. Dalam perjalanan menuju K ota Halal, tahun 2010 baru sebatas sosialisasi kepada pelaku usaha dan konsumen. Tahun 2011 nanti baru dilaksanakan.

Pelaku usaha (industri dengan level besar) dari luar akan diawasi oleh LPPOM MUI Pusat. Sedangkan untuk Usaha Kecil dan Mikro (UKM) serta menengah yang memproduksi produk lokal yang berada di Kota Bogor akan mendapat pengawasan dari instansi terkait. Yang jelas kata Diani, harus ada transparansi dari pelaku usaha untuk memberikan data. Pelaku usaha tidak perlu takut.

Sementara itu dari kalangan masyarakat Kota Bogor, Aulia mengatakan setuju dengan pencanangan Kota Halal 2011. "Dengan adanya label halal, misal kalau kita makan ke restoran dan ada label halal tentu sebagai muslim kita menjadi lebih tenang. Tapi juga jangan sampai meminggirkan yang non muslim. Sosialisasi ke masyarakatnya mungkin harus lebih gencar," kata Aulia.

republika.co.id

Komentar

Postingan populer dari blog ini

"Wahai Abu Umair, apa yang dilakukan Nughair?"

Oleh Abdullah Haidir, Lc * Anas bin Malik radhiallahu anhu berkata, 'Dahulu Rasulullah saw suka bercengkrama dengan kami, bahkan terhadap adik saya yang masih kecil dia bekata, يَا أَبَا عُمَيْرٍ مَا فَعَلَ النُّغَيْرُ "Wahai Abu Umair, apa yang dilakukan nughair?" (Muttafaq alaih) Abu Umair adalah kuniyah (nama panggilan) seorang bocah kecil. Dia memiliki burung kecil kesayangan sejenis burung pipit. Dalam bahasa Arab dipanggil Nughar. Agar sepadan dengan kata "Umair", maka kata 'nughar' beliau sebut dengan kata "nughair" yang dalam bahasa Arab dikenal dengan istilah tashgir. Ungkapan yang menunjukkan keakraban terhadap anak-anak sesuai dengan jiwa mereka. Jika hal ini diungkapkan oleh orang yang baru berusia belasan tahun, mungkin masih mudah dipahami. Tapi perkataan tersebut diungkapkan Rasulullah saw yang ketika itu ditaksir berusia lima puluh tahun ke atas. Hal ini menunjukkan akhlak mulia Rasulullah saw yang konstan dan utuh...

BANNER SAHABAT

Blogger Indonesia Entertainment Galaxy

Subhanallah…. Ada Sungai dalam Laut..!

Maha Suci Allah yang Maha Menciptakan Sungai dalam Laut “Akan Kami perlihatkan secepatnya kepada mereka kelak, bukti-bukti kebenaran Kami di segenap penjuru dunia ini dan pada diri mereka sendiri, sampai terang kepada mereka, bahwa al-Quran ini suatu kebenaran. Belumkah cukup bahwa Tuhan engkau itu menyaksikan segala sesuatu. ” (QS Fushshilat : 53) “Dan Dialah yang membiarkan dua laut mengalir (berdampingan) ; yang ini tawar lagi segar dan yang lain masin lagi pahit; dan Dia jadikan antara keduanya dinding dan batas yang menghalangi.” (Q.S Al Furqan:53) Jika Anda termasuk orang yang gemar menonton rancangan TV `Discovery’ pasti kenal Mr.Jacques Yves Costeau , ia seorang ahli oceanografer dan ahli selam terkemuka dari Perancis. Orang tua yang berambut putih ini sepanjang hidupnya menyelam ke perbagai dasar samudera di seantero dunia dan membuat filem dokumentari tentang keindahan alam dasar laut untuk ditonton di seluruh dunia. Pada suatu hari ketika sedang melakukan eksplorasi di b...